0

  


 

Pusat Asemen Pendidikan (Puspendik) Kemendikbud menggelar kegiatan Asesmen Bakat Minat (ABM) dibuka untuk siswa SMP, MTs, SMPK, SMPTK, dan MWP kelas 9 di Indonesia. Adapaun tujuan terselenggaranya  dari Tes ABM adalah untuk  mengukur kemampuan atau potensi umum peserta didik pada bidang-bidang khusus dan minat seseorang berdasarkan ketertarikannya pada suatu jenis kegiatan atau pekerjaan tertentu.

Ada beberapa aspek yang di tes pada Asesmen Bakat Minat yaitu kemampuan verbal, kuantitatif, penalaran, spasial, mekanik, klerikal, dan penggunaan Bahasa. Pada soal-soal ABM peserta didik di uji dengan daya nalar, bukan kemampuan siswa mata bidang akademik (mata Pelajaran).

Pelaksanaan kegiatan Asesmen Bakat Minat (ABM) di MTsN 42 Jakarta terlaksana pada tanggal 19-20 Februari 2024 yang diikuti oleh 160 peserta didik  kelas 9 yang dilaksanakann di Aula Gedung Baru Lt.2. Melalui kegiatan Asesmen Bakat Minat (ABM) peserta didik dapat mengetahui, mengukur, memehami diri sendiri, dan menentukan pilihan yang tepat dalam bidang pendidikan dan karier di masa mendatang.

Posting Komentar

 
Top